Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Sunnah Siwak dan Berkaitan Keluar Masuk Kamar Mandi

Amalaan sunnah sehari hari

Sunnah-sunnah yang berkaitan dengan keluar dan masuk kamar mandi adalah sebagaimana diuraikan pada poin-poin di bawah ini:

1. Masuk dengan kaki kiri dan keluar dengan kaki kanan.

2. Berdoa ketika masuk kamar mandi.

اللَّهُمَّ إِنِّي أَعُوذُ بِكَ مِنَ الْخُبُثِ وَالْخَبَائِث

Ya Allah sesungguhnya aku berlindung kepada-Mu dari godaan syaitan laki-laki dan syaitan perempuan.[Muttafaq 'alaih: HR. Al-Bukhari (no. 142, 6322) dan Muslim (no. 375)]

3. Berdoa ketika keluar dari kamar mandi.

غُفْرَانَك

“Aku memohon ampun kepada-Mu." [Hadits ini diriwayatkan oleh seluruh penyusun kitab Sunan, kecuali an-Nasai]

Masuk dan keluar kamar mandi termasuk rutinitas manusia yang terjadi berkali-kali dalam kehidupannya, sehari semalam.

Jika setiap kali keluar atau masuk dari kamar mandi seorang muslim mengamalkan sunnah-sunnah tersebut, berarti ia telah melaksanakan dua sunnah ketika masuk (yakni mendahulukan kaki kiri dan berdoa) berikut dua sunnah lainnya ketika keluar (yakni mendahulukan kaki kanan dan berdoa).

Makna الخبث والخبا ئث  yaitu syaitan dari jenis laki-laki dan wanita. Berlindunglah kepada Allah dari kejahatan syaitan, karena kamar mandi itu tempat tinggal mereka.

Siwak

Dianjurkan kepada setiap muslim supaya bersiwak di berbagai waktu dalam kesehariannya.

Rasulullah bersabda:

(( لولا أن أشق على أمتي لأمَرْتُهُمْ بِالسَوَاكِ عِنْدَ كُلَّ صَلَاةٍ.))

"Kalaulah tidak khawatir akan memberatkan umatku, sungguh aku akan memerintahkan mereka bersiwak setiap kali berwudhu!" [HR. Al-Bukhari (no. 887) dan Muslim (no. 252)].

Jika dihitung, dalam kesehariannya seorang muslim bersiwak tidak kurang dari 20 kali. Rinciannya yaitu pada shalat lima waktu, dua belas shalat sunnah Rawatib, shalat Dhuha, shalat Witir, dan saat akan masuk rumah.

Bersiwak adalah hal yang pertama kali dilakukan oleh Rasulullah ketika akan masuk rumah, seperti yang diriwayatkan oleh Aisyah dalam Shahih Muslim.

Oleh karena itu, setiap Anda memasuki rumah, maka mulailah dengan bersiwak, karena hal tersebut termasuk mengikuti sunnah, demikian juga ketika akan membaca al-Qur-an, ketika bau mulut mulai berubah, saat bangun dari tidur, dan sewaktu berwudhu.

Rasulullah saw bersabda:

(( السّوَاكُ مَظْهَرَةُ لِلْقَمِ مَرْضَاةٌ لِلرَّبِّ.))

"Siwak itu membersihkan mulut dan diridhai Allah." [HR. Ahmad (V1/47, 62, 124, 238)].

Faedah Bersiwak

  • Mendapatkan ridha dari Allah.
  • Membersihkan mulut.

Berdasar penelitian kesehatan modern tentang siwak. diketahui bahwa siwak mengandung banyak sekali materi yang bermanfaat bagi gigi dan gusi, antara lain:

  1. Materi yang membasmi kuman.
  2. Materi yang membersihkan gigi dan gusi.
  3. Materi yang dapat menjaga kebersihan gigi.
  4. Materi yang wangi dan dapat hilangkan bau mulut yang tak sedap.

Posting Komentar untuk "Sunnah Siwak dan Berkaitan Keluar Masuk Kamar Mandi"