BAROKAH MELAZIMKAN SHOLAWAT
Ada seorang wanita di Tarim yang selalu melazimkan bersholawat dalam hidupnya sepanjang hari. Suatu hari wanita tersebut meninggal dan kemudian di kuburkan. Anak dari wanita itu kemudian bermimpi dengan ibunya. Dia melihat ibunya tinggal di sebuah singgasana.
Dia kemudian datang kepada ibunya dan bertanya; " Wahai Ibu, bagaimana keadaan ibu setelah kematian dan dikuburkan ?"
Ibunya menjawab :
" Aku dikuburkan. Aku menunggu malaikat Munkar dan Nakir yang seharusnya datang. Aku menunggu 1 jam 2 jam hingga 5 jam, mereka tidak datang juga. Setelah 5 jam aku merasa kakiku bergerak. Tiba-tiba aku berdiri dan saat berdiri runtuhlah dinding-dinding di kuburku. Kemudian aku melihat cahaya, bidadari-bidadari dan kebun-kebun yang dipenuhi buah-buahan yang sangat banyak. Aku pergi ke bidadari-bidadari di kebun tersebut dan bertanya,
" Dimanakan Malaikat Munkar dan Nakir? Mengapa mereka tidak datang kepadaku ? "
Para bidadari menjawab;
" Mereka tidak akan datang kepadamu."
Aku bertanya lagi;
" Mengapa? "
"Karena engkau sudah di syurga. Ini adalah syurga. Ini karena sholawat yang banyak yang engkau kirimkan kepada Rasulullah . Engkau tak didatangi mereka dan menanyaimu. " Jawab bidadari-bidadari tersebut
Jangan lewatkan : Siapakah Suami Muslimah Ahli Surga Padahal Suami Dunianya Di Nikahkan dengan Bidadari Surga
Diceritakan oleh Al Habib Musa Kadzim Bin Ja'far As-Saggaf
اللهم صل وسلم على سيدنا محمد مفتاح باب رحمة الله عدد ما فى علم الله صلاة وسلاما دائمين بدوام ملك الله وعلى اله وصحبه
Posting Komentar untuk "BAROKAH MELAZIMKAN SHOLAWAT"